Jumat, November 22, 2024
Nama Dosen

Kualitas pelayanan dan minat baca siswa pada perpustakaan SMA Negeri 1 Busungbiu Buleleng

KUALITAS PELAYANAN DAN MINAT BACA SISWA PADA PERPUSTAKAAN SMA NEGERI 1 BUSUNGBIU BULELENG
I Wayan Ambarwati Kusuma Dewi, I Dewa Nyoman Arta Jiwa, I Nyoman Suandana
Fakultas Ekonomi Universitas Panji Sakti Singaraja

Abstrak

Siswa di SMA Negeri 1 Busungbiu sering mengeluh karena kurangnya buku-buku, kurangnya ragam dan jumlah koleksi serta pengelolaan pelayanan yang belum optimal. Adanya permasalahan tersebut menyebabkan minat baca siswa ke perpustakaan sekolah cenderung masih rendah.

Tujuan dari penelitian ini mengetahui tanggapan siswa dan tingkat kepuasan siswa terhadap kualitas pelayanan yang diberikan perpustakaan SMA Negeri 1 Busungbiu.

Populasi dalam penelitian ini adalah siswa tingkat satu sampai tingkat tiga SMA Negeri 1 Busungbiu dengan penarikan sampel menggunakan teknik sample random sampling. Pengumpulan data menggunaan beberapa teknik meliputi teknik observasi, wawancara, kuisioner dan dokumentasi. Data diolah dengan analisis diagram kartesius dan deskritif kuantitatif.

Hasil analisis diperoleh skor rata-rata untuk kualitas pelayanan (kinerja) dari dimensi fasilitas fisik (tangible) 3,50, perhatian (empathy) 3,30, kehandalan (reliability) 3,38, kesigapan (responsiveness) 3,43 dan kepastian (assurance) 3,44. Hasil analisis diperoleh skor rata-rata untuk kepuasan (harapan )dari dimensi fasilitas fisik (tangible) 3,20, perhatian (empathy) 3,29, kehandalan (reliability) 3,28, kesigapan (responsiveness) 3,28 dan kepastian (assurance) 3,28.

Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan tanggapan siswa terhadap kualitas pelayanan dalam kategori baik. Tingkat kepuasan siswa tercapai pada dimensi tangible, empathy, reliability, responsiveness dan assurance karena memiliki tingkat kesesuaian di atas 1,00. Saran yang harus dilakukan adalah meningkatkan pengetahuan, kemampuan, kesopanan dan sifat dapat dipercaya sehingga siswa lebih puas dalam pelayanan yang diberikan petugas perpustakaan.

Download Jurnal || 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *